Prediksi FA Cup Grimsby Town vs Slough Town, Semangat dari Comeback 

Grimsby Town

PSG INDONESIA MEDIA Grimsby Town yang baru menghindari kejutan besar di Piala FA akan menghadapi Slough Town dalam laga ulangan putaran pertama di Blundell Park, Rabu, 15 November 2023.

Grimsby dari League Two sebelumnya bermain dengan hasil imbang 1-1 melawan Slough Town, tim non-league, pada 5 November silam.

Prediksi Grimsby Town vs Slough Town, mereka berpotensi menghadapi Oxford United di putaran berikutnya.

Baca juga: Prediksi FA Cup Forest Green Rovers vs Scarborough Athletic, Faktor Kandang Dominan

Meskipun dikenal dengan kejutan Piala FA, Grimsby hampir keluar lebih awal musim ini.

Tetapi mereka berhasil menyamakan skor dengan gol terlambat melawan Slough.

Grimsby melanjutkan penampilan apik dengan kemenangan comeback 3-2 melawan Morecambe dalam pertandingan League Two Inggris.

Baca juga: Prediksi FA Cup Derby County vs Crewe Alexandra, The Rams Lebih Siap

Sekarang, mereka berusaha menghindari kekalahan pertama di putaran pertama Piala FA dalam lima musim terakhir.

Kabar baiknya, Grimsby memiliki catatan bagus di Blundell Park. Tiga pertandingan terakhir Piala FA mereka berakhir dengan kemenangan.

Slough Town, tim dari National League South, berharap menyamai pencapaian terbaik mereka dalam turnamen bergengsi di Inggris Raya ini.

Prediksi Skor Grimsby Town vs Slough Town

Pertandingan Rabu nanti menjadi ujian menantang bagi Grimsby Town dan Slough Town.

Meskipun sebelumnya kalah dari Welling United, Slough Town punya performa baik di Piala FA.

Mentalitas tersebut menjadi modal baik untuk mengarungi kompetisi besar.

Tetapi, Grimsby Town sendiri tentu memiliki langkah lebih menguntungkan karena bermain di depan pendukung sendiri.

Ditambah lagi, Grimsby punya keunggulan berada di atas level kompetisi Slough Town.

Prediksi skor Grimsby Town vs Slough Town 3-1 untuk kemenangan tuan rumah.

Perkiraan susunan pemain 

Grimsby Town: Cartwright; Mullarkey, Rogers, Maher, Driscoll-Glennon; Green, Clifton, Hunt; Andrews, Rose, Pyke

Slough Town: Luthra; Jackman, Eweka, Bayliss, Dyce; Parillon, Sundire, Goddard; Davies, Lench, Alexander

Baca juga: Prediksi Ligue 1: Lille vs Toulouse, Demi Niat Naik Posisi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *